Transportasi Penghubung Pulau
Bagi warga bangsa
yang tinggal di perkotaan, apalagi di kota-kota besar di pulau Jawa, kemanapun
akan bepergian maka sarana jalan dan transportasinya dapat menghubungkan ke
semua tujuan. Lain halnya di beberapa
tempat seperti bumi etam Kalimantan Timur, masih banyak lokasi apalagi di
pulau-pulau kecil yang sangat tergantung dengan transportasi air.
Banyak macam dan
ragam sarana penghubung melalui air ini, misalnya; ketinting merupakan perahu
kecil dengan mesin 5-7 PK yang banyak digunakan sebagai transportasi antar
kampung yang menggunakan sungai. Juga
terdapat speedboat kecil dengan kapasitas 6-8 orang penumpang dengan mesin 40
PK yang digunakan antar wilayah atau pulau yang berdekatan serta speedboat
dengan kapasitas 30-45 orang yang menghubungkan antar pulau berjauhan atau
melalui laut lepas.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar